Verifikasi Data D3 Serdos Sesi II Tahun 2017

<p>Yth. Pimpinan Perguruan Tinggi Swasta<span><br></span></p><p><span>di Lingkungan Kopertis Wilayah X</span></p> <p><span></span><br></p><p>Dengan hormat,</p> <p>Sehubungan telah dirilisnya data D3 calon Dosen Yang Sertifikasi (DYS) sesi II tahun 2017 melalui akun PTU, maka bersama ini kami sampaikan sebagai berikut:</p> <p><span>1.<span>  </span></span>Agar Saudara melakukan verifikasi data D3 calon peserta Serdos untuk dapat diusulkan sebagai peserta Serdos Sesi II tahun 2017</p> <p><span

Yth. Pimpinan Perguruan Tinggi Swasta

di Lingkungan Kopertis Wilayah X


Dengan hormat,

Sehubungan telah dirilisnya data D3 calon Dosen Yang Sertifikasi (DYS) sesi II tahun 2017 melalui akun PTU, maka bersama ini kami sampaikan sebagai berikut:

1.  Agar Saudara melakukan verifikasi data D3 calon peserta Serdos untuk dapat diusulkan sebagai peserta Serdos Sesi II tahun 2017

2.  Menyampaikan Data D3 (terlampir), atau dapat diunduh pada laman www.kopertis10.or.id, dengan cara:

      a.  Diusulkan lingkari “Ya”

      b.  Tidak diusulkan lingkari “Tidak”

      c.  Untuk bidang ilmu dosen bersangkutan yang masih kosong harap diisi sesuai denganijazah terakhir

      d.  Lembaran data D3 harus ditandatangani oleh Rektor/Ketua/Direktur (contoh terlampir)

3.  Dalam melakukan verifikasi data D3 yang perlu diperhatikan adalah;

     a.  Dosen yang diusulkan adalah dosen yang aktif mengajar

     b.  Dosen yang sedang Tugas Belajar (Beasiswa) boleh untuk diusulkan

     c.  Dosen yang berstatus sebagai CPNS atau PNS di instansi lain (Guru, Pemko, Pemda, Pemerintahan dll) tidak boleh diusulkan

4.  Data D3 yang sudah diverifikasi harap disampaikan ke Kopertis Wilayah X paling lambat tanggal 8 Agustus 2017 melalui email serdoskopertisx@gmail.com untuk diusulkan oleh PTU paling lambat tanggal 10 Agustus 2017

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Unduh:

Verifikasi Data D3 Serdos Sesi II Tahun 2017

Universitas dan Institut

Sekolah Tinggi

Akademi dan Politeknik

Bidang Ilmu

Contoh Verifikasi D3

Lampiran PTS

SHARE :
LINK TERKAIT